Epiclopedia.ID – Apple dilaporkan akan melakukan perubahan besar pada seri iPhone 17 yang dijadwalkan rilis pada 2025. Paling menarik adalah rumor iPhone 17 Air yang semakin mencuat.
Salah satu langkah besar adalah pengenalan varian baru bernama iPhone 17 Air, yang akan menggantikan iPhone 15 Plus.
Informasi ini diungkapkan oleh analis terkemuka Mark Gurman dari Bloomberg, sebagaimana dikutip dari MacRumors pada Selasa (13/8/2024).
iPhone 17 Air: Model Perantara
Menurut Gurman, iPhone 17 Air akan menjadi model “in-between” atau perantara, berada di antara iPhone 17 standar dan iPhone 17 Pro.
Varian ini dirancang untuk konsumen yang menginginkan perangkat lebih premium daripada model standar, tetapi tidak memerlukan spesifikasi tinggi yang ditawarkan pada model Pro.
Dari segi desain, iPhone 17 Air diperkirakan akan dilengkapi dengan Dynamic Island yang lebih kecil sebagai rumah kamera depan, serta layar yang kemungkinan berukuran lebih kecil dibandingkan model Plus, yaitu sekitar 6,6 inci.
Harga dan Posisi di Pasar
iPhone 17 Air akan diposisikan dengan harga yang lebih tinggi dibandingkan iPhone 17 standar, tetapi lebih terjangkau dibandingkan model Pro.
Dengan strategi ini, Apple tampaknya ingin memperluas pilihan bagi konsumen yang menginginkan keseimbangan antara harga dan fitur.
Jika laporan ini akurat, maka iPhone 16 akan menjadi seri terakhir yang menawarkan varian Plus. Kehadiran iPhone 17 Air juga menandai berakhirnya era model Mini, yang sebelumnya hadir dalam jajaran iPhone 12 dan iPhone 13 dengan layar paling kecil.

Strategi Baru Apple untuk 2025
Gurman memperkirakan kehadiran iPhone 17 Air akan menjadi faktor penting dalam mendorong pertumbuhan Apple pada 2025.
Setelah sempat mengalami penurunan, Apple diprediksi akan memutarbalikkan keadaan dengan strategi ini, memberikan daya tarik baru bagi konsumen di pasar global.
Meskipun demikian, hingga saat ini Apple belum memberikan konfirmasi resmi terkait peluncuran iPhone 17 Air, termasuk informasi detail mengenai harga dan spesifikasinya.
Dengan perubahan besar ini, Apple tampaknya tengah mengatur ulang portofolio produknya untuk lebih relevan dengan preferensi konsumen dan tren pasar.
Kehadiran iPhone 17 Air akan menjadi langkah menarik untuk menguatkan posisinya di industri smartphone.