HP Murah TECNO Spark 30 Resmi, Pakai Chip Helio G91

HP Murah TECNO Spark 30
TECNO Spark 30 (TECNO)

Epiclopedia.ID – Brand smartphone asal China, TECNO baru saja meluncurkan smartphone entry-level terbarunya, TECNO Spark 30 yang merupakan suksesor dari TECNO Spark 20.

Ponsel ini melengkapi rangkaian TECNO Spark 30 Series karena sebelumnya hadir juga TECNO Spark 30C dan juga TECNO Spark 30 Pro.

Spesifikasi TECNO Spark 30

Meski dibanderol dengan harga yang murah, TECNO Spark 30 hadir dengan refresh rate layar 90Hz, berpadu panel IPS LCD berukuran 6,78 inci, resolusi Full HD+ dan kecerahan mencapai 800 nits.

Soal performa, TECNO Spark 30 ditenagai chipset MediaTek Helio G91, chip ini memiliki dua core ARM Cortex-A75 yang berjalan dengan kecepatan hingga 2,0 GHz. Lalu hadir juga RAM 8 GB dan storage 128/256 GB.

HP Murah TECNO Spark 30
TECNO Spark 30 (TECNO)

Jika TECNO Spark 20 memiliki kamera selfie 32 MP, sayangnya pada TECNO Spark 30 menurun menjadi 13 MP saja. Sementara untuk kamera belakang naik menjadi 64 MP dengan sensor Sony IMX682, dari sebelumnya 50 MP di TECNO Spark 20.

TECNO Spark 30 dibenamkan baterai 5.000 mAh dengan kemampuan charging 18 watt.

Spesifikasi lainnya mencakup sensor sidik jari di samping (tombol power), USB-C, NFC, dual speaker Dolby Atmos, dan fitur anti air dan debu IP64.

Harga TECNO Spark 30

TECNO Spark 30 hadir dalam varian warna Orbit White dan Orbit Black.

Sayangnya TECNO belum mengkungkap berapa harga ponsel ini dan kapan akan tersedia di pasaran Indonesia.

Sumber

 

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

 

A post shared by Epiclopedia.ID (@epiclopedia.id)

Share Artikel ini :

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Artikel Terkait

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments