Epiclopedia.ID – ASUS TUF Gaming A16 (FA608) akhirnya resmi hadir di pasaran Indonesia, laptop gaming dengan desain yang ringkas, namun tetap menawarkan performa yang tinggi.
Spesifikasi ASUS TUF Gaming A16 (FA608)
Laptop ASUS TUF Gaming A16 (FA608) adalah solusi bagi para gamer yang menginginkan performa tinggi namun tidak meninggalkan mobilitas, laptop gaming AI ini dirancang dengan desain yang tipis dan modern.
Dengan dimensi 35,4 x 26,9 x 1,79 ~ 2,57 cm dan bobot hanya 2,2 kg, A16 (FA608) membuat laptop gaming ini mudah di bawa kemana-mana
Laptop ini hadir dengan Layar seluas 16 inci beresolusi 2,5K (2.560 x 1.600) dengan rasio aspek 16:10 dan refresh rate 165hz.
Kenyamanan visual semakin dimanjakan dengan teknologi G-Sync, color gamut sRGB 100% dan tingkat kecerahan hingga 400 nits.
Hadir juga beberapa port yang mencakup Port RJ45 LAN, dua USB 3.2 Gen 2 Type-A, dan dua port USB Type-C dengan dukungan DisplayPort dan power delivery.
Sedangkan untuk performanya ditenagai AMD Ryzen AI 9 HX 370 dengan 12 core dan 24 thread yang mampu menghasilkan kecepatan clock hingga 5.1GHz.
Tersemat juga AMD XDNA NPU dengan kekuatan hingga 50TOPS yang semakin menunjang kemampuan AI serta Nvida GeForce RTX 4060 dengan TGP hingga 140W.
Sementara untuk memorinya tersemat 1TB PCIe 4.0 NVMe M.2 SSD dan RAM LPDDR5X 7.500 MHz sebesar 32GB.
Harga ASUS TUF Gaming A16 (FA608)
Laptop gaming tipis ASUS TUF Gaming A16 (FA608) sudah tersedia di Indonesia dengan banderol harga Rp29.999.000