Epiclopedia.ID – Setelah sebelumnya sempat diromorkan akan segera merilis perangkat tablet, kini Infinix Xpad resmi dirilis yang menjadikannya sebagai tablet pertama dari Infinix.
Tablet ini pertama kali diperkenalkan di Nigeria dan akan segera hadir juga di pasaran Indonesia.
Tablet ini hadir dengan layar jenis LCD berukuran 11 inci, resolusi 1.920 x 1.200 piksel dan refresh rate 90 Hz. Terlihat tablet ini memiliki keempat sisi bezel yang cukup tebal.
Di bagian belakang, desain Infinix Xpad mengingatkan kita dengan laptop Infinix Inbook X2 yang seakan-akan memiliki dua tekstur.
Terdapat juga modul kamera dan LED flash pada bagian pojok kiri atas. Adapun resolusi kamera belakang tersebut sebesar 8 MP dan juga memiliki kamera depan 8 MP.
Soal performa, Infinix Xpad ini ditenagai MediaTek Helio G99. Chip ini masih mendukung jaringan 4G LTE dan memiliki CPU dengan clockspeed sampai 2.2 GHz, serta GPU Mali-G57 MC2.
Kemudian tersedia juga opsi RAM 4 GB atau 8 GB dengan penyimpanan 128 GB atau 256 GB.
Kapasitas baterai yang dibenamkannya juga cukup tergolong besar, yakni 7.000 mAh dengan pengisian daya 18 watt.
Tablet ini menjalankan sistem operasi Android 14 dan tersedia dalam varian warna biru, hitam dan gold. Berikut adalah harga Infinix Xpad di pasaran Nigeria seperti yang kami rangkung dari Gadgets360 Rabu (14/8/2024),:
- Xpad WiFi only RAM 4/256 GB – 251.800 Naira (Rp 2,5 juta)
- Xpad 4G RAM 8/256 GB – 283.800 Naira (Rp 2,8 juta)