Garmin Lily 2 Active Dirilis, Smartwatch Khusus Wanita, Ini Harganya

Garmin Lily 2 Active

Epiclopedia.ID – Garmin hari ini resmi meluncurkan Lily 2 Active di Indonesia, smart jewelry terbaru yang mengutamakan gaya dan fungsionalitas, dengan built-in GPS dan desain modis serta teknologi canggih.

Lily 2 Active dirancang untuk memenuhi kebutuhan wanita modern dengan jiwa yang aktif dan fashionable. Selain menambah sentuhan elegan pada penampilan sehari-hari, smart jewelry ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur kesehatan dan kebugaran terkini yang membantu pengguna untuk menjalani gaya hidup sehat.

Hadir dengan masa pakai baterai hingga 9 hari dalam mode smartwatch dan 9 jam dalam mode GPS, pengguna diberikan keleluasaan untuk tetap aktif dan bugar berkat fitur-fitur seperti rencana pelatihan lari melalui Garmin Coach, beragam pilihan workout, dan masih banyak lagi. “Dari ruang rapat hingga lapangan olahraga, Lily 2 Active siap digunakan ke mana pun Anda pergi.

Dengan GPS built-in, alat pemantau kesehatan 24/7 dan fitur-fitur seperti pelacakan kesehatan untuk wanita, morning report dan aktivitas meditasi, smart jewelry ini dibuat untuk mereka yang selalu aktif bergerak,” ujar Chandrawidhi Desideriani, Senior Marketing Manager Garmin Indonesia.

Garmin Lily 2 Active

Desain Timeless untuk Wanita Modern

Sebagai jam tangan pintar dengan ukuran terkecil dari Garmin, Lily 2 Active menawarkan desain timeless dengan casing metal yang ramping, dan hidden display dengan lensa berpola unik.

Hal baru pada Lily 2 Active adalah, adanya dua tombol samping untuk memudahkan saat melakukan aktifitas olahraga.

Kombinasi ini memberikan kesan yang sophisticated, menjadikannya aksesori yang sempurna untuk berbagai kesempatan, baik di kantor maupun saat berolahraga. Lily 2 Active merupakan solusi ideal bagi mereka yang ingin tetap aktif sambil tetap menjaga penampilan.

Fitur Kebugaran Lengkap

Lily 2 Active hadir dengan serangkaian fitur kebugaran canggih yang dirancang untuk membantu pengguna mencapai tujuan kesehatan mereka dengan lebih efektif. Berikut sederet fitur kebugaran yang dimiliki oleh Lily 2 Active:

  • Built-in GPS: Melacak aktivitas luar ruangan seperti berjalan, berlari, dan bersepeda dengan akurasi tinggi.
  • Body Battery Energy Monitoring: Memantau tingkat energi sepanjang hari, membantu menentukan waktu terbaik untuk beraktivitas dan beristirahat.
  • Sleep Score: Memberikan penilaian tentang kualitas tidur, termasuk pelacakan tahap tidur, detak jantung, dan variabilitas detak jantung.
  • Fitness Tracking: Menghitung langkah, kalori terbakar, dan menit aktivitas intensitas untuk memberikan gambaran menyeluruh tentang aktivitas harian.
  • Aplikasi Olahraga Baru: Menawarkan berbagai jenis latihan, termasuk tenis, pickleball, indoor cycling, dan golf untuk variasi rutinitas.
  • On-Screen Workout: Memungkinkan pengguna mengikuti program latihan untuk kekuatan, HIIT, yoga, dan lainnya langsung dari layar jam tangan.
  • Garmin Coach: Menyediakan rencana pelatihan adaptif yang disesuaikan dengan tujuan kebugaran individu.
  • Garmin Connect: Memungkinkan pengguna melihat data kesehatan, terhubung dengan teman, dan berpartisipasi dalam tantangan.

Garmin Lily 2 Active

Smart jewelry Lily 2 Active juga memberikan morning report yang lengkap. Setiap pagi, pengguna akan menerima ringkasan tidur yang mencakup variabilitas detak jantung, serta informasi seperti kalender harian dan cuaca.

Fitur Health Snapshot memungkinkan pencatatan statistik kesehatan penting, termasuk detak jantung, Pulse Ox, dan respirasi, membantu pengguna memulai hari dengan pemahaman yang lebih baik tentang kondisi kesehatan mereka.

Kompatibel dengan iOS dan Android

Lily 2 Active juga kompatibel dengan iOS dan Android. Ini memungkinkan pengguna menerima email, pesan teks, dan notifikasi langsung di jam tangan mereka. Sementara fitur keselamatan seperti Assistance dan Incident Detection memberikan ketenangan pikiran saat berlari, berjalan, atau bersepeda di luar ruangan.

Harga dan Ketersediaan

  • Lily 2 Active, Lunar Gold with Bone Silicone Band – Rp 5,299,000
  • Lily 2 Active, Silver with Purple Jasmine Silicone Band – Rp 5,299,000
  • Lily 2 Active, Jasper Green with Jasper Green Silicone Band – Rp 5,299,000

Share Artikel ini :

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Artikel Terkait

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments