Epiclopedia.ID – Xiaomi 13T baru saja resmi meluncur secara global, acara peluncuran yang diselengarakan di Verti Music Hall, Berlin, Jerman tersebut, juga turut menghadirkan Xiaomi 13T Pro. Tidak lama berselang, Xiaomi Indonesia langsung mengonfirmasi bahwa Xiaomi 13T hadir di Indonesia pada 3 Oktober mendatang.
Xiaomi juga menegaskan bahwa ini adalah kali pertamanya ponsel Xiaomi yang dirancang bersama Leica, akan hadir di Indonesia. Kehadiran Xiaomi 13T juga dikonfirmasi langsung melalui unggahan di akun Instagram Xiaomi Indonesia. Xiaomi 13T sendiri menjadi seri-T pertama dari Xiaomi yang berkolaborasi dengan Leica.
Spesifikasi dan Harga Xiaomi 13T
Meski sudah dikonfirmasi bakal resmi di Indonesia, Xiaomi masih enggan mengungkap harga Xiaomi 13T di Indonesia. Dari segi spesifikasi, Xiaomi 13T dibekali dengan layar CrystalRES AMOLED 6,67 inci dengan resolusi 2.712 x 1.220 piksel, refresh rate 144 Hz, dan touch sampling rate 480 Hz.
Layar ini didukung fitur Dolby Vision, HDR10 Plus, kecerahan hingga 2.600 nit, dan pelindung layar Gorilla Glass 5. Pada bagian atas, terbenam kamera selfie 20 MP (f/2.2). Xiaomi membekali tiga kamera utama, yakni 50 MP (Sony IMX707, OIS), kamera ultrawide 12 MP, dan kamera telefoto 50 MP.
Di sektor dapur pacu, Xiaomi 13T diperkuat chipset Mediatek Dimensity 8200 Ultra yang memiliki fabrikasi 4nm, 8 inti, dan kecepatan 3,1GHz. Chipset ini dipadukan dengan RAM hingga 12 GB, dan storage hingga 512 GB.
Sebagai perbandingan, berikut ini adalah harga Xiaomi 13T di Malaysia:
- 8/256 = 1799 RM (Rp 5,9 juta)
- 12/256 = 1999 RM (Rp 6,6 juta)