Samsung Ungkap Keunggulan Exynos 2400 di Galaxy S24

Samsung Galaxy S24 dan S24+ (Samsung)

Epiclopedia.ID – Samsung Galaxy S24 Series sukses mendapat perhatian luar biasa dari konsumen di Indonesia berkat pengalaman terbarukan dari Galaxy AI yang tak bisa ditemukan di HP lain, salah satunya karena keunggulan Exynos 2400.

Menariknya lagi, kehadiran Galaxy S24 Series turut menegaskan posisi Samsung sebagai pemimpin global dalam teknologi semikonduktor melalui penggunaan Exynos 2400 di Galaxy S24 dan S24+.

Berikut adalah keunggulan Exynos 2400 di Samsung Galaxy S24 dan S24+:

Performa dan efisiensi baterai terdepan untuk pengalaman gaming

Saat ini, pecinta game dapat bermain game di mana saja dan kapan pun karena game sudah dapat dimainkan di handphone. Meski begitu, beberapa mengeluhkan handphone yang panas dan cepat menghabiskan baterai akibat bermain game, sehingga pengguna harus mengurangi brightness untuk menjaga suhu juga baterai.

Exynos 2400 menjadi prosesor Exynos pertama yang menggunakan Fan-out Wafer Level Package (FOWLP) untuk pengendalian suhu device yang lebih baik.

Galaxy S24 dilengkapi dengan Vapor Chamber yang ukurannya 1,5 kali lebih besar, sedangkan Galaxy S24+ dilengkapi dengan vapor chamber yang ukurannya 1,7 kali lebih besar dibandingkan dengan pendahulunya.

Kinerja AI yang meningkat pesat

Galaxy AI menjadi highlight dari Galaxy S24 Series, tak terkecuali Galaxy S24 dan S24+. Dengan Galaxy AI, pengguna bisa merasakan pengalaman berkomunikasi tanpa hambatan dan beragam kemudahan lainnya yang tak pernah ditemukan di perangkat Galaxy sebelumnya.

Karenanya, agar performa AI berjalan lancar, dibutuhkan chipset dengan kemampuan NPU yang mumpuni.

Pengguna bisa menikmati komunikasi lintas bahasa tanpa hambatan dengan Live Translate dan Chat Assist, meningkatkan produktivitas dengan Note Assist dan Transcript Assist, dan browsing berbagai hal dengan lebih mudah menggunakan Circle to Search with Google.

Galaxy AI editing tools pun tersedia lengkap di Galaxy S24 dan S24+, seperti Background filling, Reflection Eraser, dan Object Eraser jadi pengguna bisa bikin konten foto dan video yang lebih epic dengan begitu mudah.

Pemrosesan gambar yang cerdas untuk hasilkan foto dan video berkualitas tinggi

Exynos 2400 diciptakan dengan kemampuan yang lebih andal dibanding Exynos 2200. Peningkatan kemampuan ini salah satunya ada pada pengambilan dan pemrosesan gambar pada kameranya.

Exynos 2400 hadir dengan NPU dan arsitektur ISP terbarukan yang mendukung ProVisual Engine di Galaxy S24 dan S24+ untuk memungkinkan pengguna mendapatkan foto dan video berkualitas tinggi.

Exynos 2400 dibekali AI ISP yang mampu mengenali banyak objek sekaligus dan menerapkan pengaturan white balance, exposure, hingga dynamic range yang paling optimal secara otomatis untuk menghasilkan foto layaknya menggunakan kamera profesional.

Jadi, apa pun foto yang pengguna ambil, baik itu selfie, portrait mode, wide angle, maupun zoom, maka hasilnya akan detail di tiap piksel.

AI ISP juga berperan dalam meningkatkan kemampuan Nightography di Galaxy S24 dan S24+ berkat noise reduction yang lebih optimal sehingga perangkat mampu menghasilkan foto yang lebih jernih di kondisi low-light.

Share Artikel ini :

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

Artikel Terkait

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments